Program Ausbildung di Jerman; bersekolah & digaji.

4

Mamuju- Ahad, tanggal 28 Januari 2024, dilaksanakan kegiatan webinar yang diselenggarakan oleh Pengurus DPW APWI Sulawesi barat. Sebuah kegiatan yang berorientasi ke masa depan, dasar berfikirnya, diawali dari sebuah rasa cemas terhadap generasi kita di masa akan datang dan oleh karena itu yang menginspirasi kita mendesain program, yang ingin memperbaiki masa depan generasi. Dalam program ini sangat memberikan apresiasi, sangat menghargai sebuah solusi, dari sekian banyak solusi ke depan.

Kegiatan ini menjadi salah satu pendorong yang digaungkan oleh PJ. Gubernur Sulawesi Barat, prof. Zudan Arif Fakhrullah dalam program prioritas Sulbar yakni peningkatan kualitas SDM.

Saat pelaksanaan webinar yang dilaksanakan oleh DPW APWI Sulawesi barat, Kepala BPSDM menyampaikan keynote Speaker, “dasar pertama adalah kolaborasi dan yang kedua adalah Co-Creatif. Keberhasilan dalam pelaksanaan tentu tidak bisa dilakukan sendiri, melainkan harus berkolaborasi dari tingkat awal pengalaman atau saling memberikan pengalaman, agar dapat memberikan sebuah Insight kepada teman-teman, melalui sebuah platform untuk mendesain satu kegiatan yang informatif yang menginspirasi bagi masyarakat khususnya yang akan pergi ke studi ke Jerman, ujar Drs. H. Farid Wajdi, M.Pd.

“ke depan diperlukan kemampuan Abilitas dan proses agilitas, untuk dapat  mengadaptasi dan respon pada  perubahan lingkungan  yang begitu cepat yang kuncinya adalah mendapatkan informasi dan komunikasi sebanyak-banyaknya dalam berbagai platform yang tersedia”.

Sebuah karya akan sangat bermakna jika didasarkan pada informasi yang akurat dan saat ini  kita berada  pada sharing session yang menambah kepercayaan diri, bahwa kita juga bisa seperti orang-orang lain, kalau mereka bisa kenapa kita tidak bisa”, tandasnya dengan penuh semangat.

Dewan pembina DPW APWI Sulawesi Barat, H. Muhammad Taufik S.Ag yang menyampaikan opening speech mengemukakan, bahwa; “, sumber daya manusia di daerah kita masih rendah. Rata-rata pendidikan masyarakat kita 13 tahun kurang, memiliki  daya saing rendah dan kualitas sumber daya, sehingga upaya kita mengantar orang lain menjadi sukses, adalah kalimat-kalimat bijak yang sangat menginspirasi dan membuat kita menjadi bagian penting dalam perkembangan masa depan”. Tegasnya.

Adam Pamma, Jabatan: Direktur Malikal Zentrum Institute/Country Representative SES Germany, saat menyampaikan materinya mengemukakan tentang; “Ausbildung adalah program resmi yang dibuka oleh pemerintah Jerman lewat pengadaan sekolah vokasi (setara dengan D3 atau poltek di Indonesia) secara gratis. Selanjutnya, peserta akan ikut program kerja magang di negara tersebut dan memperoleh uang saku sekitar Rp15 juta per bulan selama 3 tahun”. Selanjutnya dipaparkan bahwa; “Ausbildung adalah sebuah program pelatihan yang ditujukan untuk mempersiapkan generasi muda agar mempunyai kualifikasi untuk berkarir di Jerman. Bagi yang tidak menyukai pendidikan teoritikal seperti kuliah di Universitas, program Ausbildung merupakan pilihan yang sangat tepat untuk membangun karir, karena pembelajarannya berfokus pada praktik.

Lebih lanjut dikemukakan pula, bahwa; “Mengingat Ausbildung lebih menekankan pada praktik, maka dalam implementasinya memiliki skema: 4 hari praktik kerja, 1 hari sekolah, 1 bulan praktik kerja, 1 bulan sekolah, 2 bulan praktik kerja, 1 bulan sekolah. Berbeda bidang dan perusahaan, maka ketentuannya akan berbeda. Ausbildung memiliki banyak pilihan bidang. Dilansir dari portal Jerman terdapat ± 350 pilihan bidang yang dapat ditekuni mulai dari bidang Gastronomi, Kesehatan, Teknik hingga Perkantoran. Ujarnya

Pada bagian akhir acara webinar  perlunya menindaklanjuti peluang bagi Aparatur Sipil Negara, khususnya guru guru untuk dapat fasilitas mengikuti program yang disedikan oleh pemerintah Jerman.

Harapan besar dikemukakan oleh Kepala BPSDM Provinsi Sulawesi barat agar kegiatan webinar yang diselenggarakan oleh pengurus DPW APWI terus bekelanjutan, agar dapat mendokrak pertumbuhan sumber daya aparatur dalam melakukan inovasi, tutupnya (Fiq)

4 thoughts on “Program Ausbildung di Jerman; bersekolah & digaji.

  1. Terima Kasih sudah menjelaskan program Ausbildungn dengan jelas. sangat bermanfaat buat anak muda Indonesia yang mau memiliki pengalaman di luar dan bisa mengembangkan diri.
    Mohon ijin mau memberikan pengalaman anak temen saya juga sudah ikut dua tahun program Ausbildung.
    vertrag.my.id memberikan konnsultasi gratis step by step ikut Ausbildung.
    smoga bermanfaat yaa. Terimakasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *